JUARA ENGLISH STAR SCHOOL CONTEST XIII RADAR KEDIRI

MATLABUS SALIK– Habib dan Umi baru kali pertama mengikuti kompetisi bahasa Inggris. Namun, pengalaman yang minim itu tak menyurutkan semangatnya. Justru menjadi cambuk tersendiri untuk berprestasi. Hasilnya pun sangat memuaskan!

Pondok Pesantren Al-Matlab di Desa Jogomerto, Tanjunganom benar-benar menunjukkan tajinya dalam School Contest XIII. Dua kategori lomba English Star diborong semua oleh lembaga yang belum lama berdiri itu.

Adalah Habib Abdullah Faqih dan Umi Fathanah yang berhasil mengharumkan nama sekolah. Habib menjadi juara satu English Star di tingkat SMA. Sedangkan Ana menjadi jawara di tingkat SMP.

(more…)